Rabu, 08 April 2020

Tips Merawat Kura-Kura

0 komentar

5 Tips Untuk Merawat Kura-Kura Dengan Baik Dan Benar





Memelihara hewan memang mempunyai sensasi tersendiri. Apalagi zaman sekarang memelihara hewan eksotis sudah menjadi tren di kalangan milenial. Walaupun bisa dijinakkan, hewan eksotis adalah hewan liar yang masih mempunyai insting liar sehingga masih bisa berpotensi melukai pemiliknya.
Tapi jika kamu ingin memelihara hewan eksotis dari jenis reptil, kura-kura bisa jadi pilihan untuk dipelihara. Karena kura-kura adalah salah satu jenis reptil yang tidak terlalu berbahaya dan juga mudah untuk dirawat. Buat kamu yang ingin memelihara kura-kura, ada nih tips-tips memelihara kura-kura yang benar dan simpel. Berikut ulasannya.

1. Sebelum membeli Kura-kura, cari tahu kura-kura apa yang kamu ingin pelihara.




Mengetahui jenis kura-kura apa yang ingin kamu pelihara akan memudahkan kamu juga dalam merawat kura-kura tersebut. Karena setiap jenis kura-kura mempunyai perawatan yang berbeda-beda.


2. Sesuaikan kandang jika ingin memelihara indoor atau outdor






Setelah mengenal jenis kura-kura di atas dan memutuskan untuk membeli kura-kura yang ingin kamu pelihara, hal yang pertama kamu siapkan adalah kandang. Kebutuhan kandang bisa kamu sesuaikan dengan jenis kura-kura yang kamu pilih.
Untuk jenis turtle dan terrapin ada baiknya pilih aquarium jika memelihara indoor, jika outdoor, kamu bisa membuat kolam untuk tempat tinggal kura-kura. Sedangkan untuk tortoise, indoor ataupun outdoor, cukup gunakan wadah yang sesuai dengan ukuran kura-kura kamu.


3. Belilah Kura-Kura Minimal Dua Ekor Agar Kura-Kura Tidak Kesepian


 Begini 5 tips memelihara kura-kura yang benar dan simpel

Sebagai makhluk hidup, kura-kura juga butuh teman ataupun pasangan. Ada baiknya belilah kura-kura sepasang agar kura-kura tidak merasa kesepian. Namun jika kura-kura yang dipelihara mempunyai harga yang cukup mahal seperti jenis tortoise, kamu bisa menunda untuk membeli kura-kura yang satunya lagi.


4. Jemurlah kura-kura di bawah sinar matahari pagi



Begini 5 tips memelihara kura-kura yang benar dan simpel

Hal yang penting dan menjadi kebutuhan kura-kura selain makanan adalah mendapatkan asupan sinar matahari yang cukup. Berjemur di bawah sinar matahari pagi adalah sebuah kebutuhan mutlak bagi sebagian reptil, termasuk kura-kura karena reptil adalah hewan berdarah dingin.
Selain untuk menghangatkan, berjemur juga bermanfaat untuk membantu pertumbuhan cangkang pada kura-kura dan mencegah penyakit. Cukup jemur kura-kura 15 s/d 20 menit. Jika kamu tidak sempat menjemur kura-kura setiap pagi, kamu bisa menggunakan lampu UV untuk reptil jika memelihara indoor.

5. Jaga kebersihan kandang karena kura-kura rentan terkena penyakit jika kandang kotor.





Apapun hewan yang kalian pelihara, menjaga kebersihan kandang adalah hal yang terpenting. Seberapa rutinnya kamu memberi makan dan vitamin untuk mencegah penyakit. Jika kandang tidak rutin dibersihkan, hewan peliharaan kamu akan tetap berpotensi terkena penyakit.

5 tips di atas adalah cara yang benar dan simpel dalam memelihara kura-kura. Memelihara hewan seperti reptil memang membutuhkan perawatan khusus karena reptil adalah hewan berdarah dingin yang butuh berjemur untuk mendapatkan energi dan vitamin D dari sinar matahari. Yang penting kamu tetap konsisten dalam memelihara kura-kura kesayangan kamu ya.
Semoga artikel ini membantu dan menginspirasi. Sekian, terima kasih.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Pebri Yolanda | Copyright © 2020